SURVEI PERILAKU MAHASISWA KOTA PADANG DALAM MENGAKSES YOUTUBE BERDASARKAN KARAKTERISTIK PERGURUAN TINGGI MENGGUNAKAN METODE USES AND GRATIFICATIONS
Isi Artikel Utama
Abstrak
YouTube saat ini merupakan salah satu platfom multimedia yang paling banyak digunakan, termasuk oleh mahasiswa di perguruan tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk memahami perilaku dan motivasi mahasiswa Kota Padang pada saat mengakses atau menonton video YouTube. Penelitian ini bersifat kuantitatif berbasis metode survei menggunakan kuesioner. Data diolah menggunakan metode statistik deskriptif. Lokasi penelitian dilakukan di perguruan tinggi negeri yang ada di Kota Padang. Perilaku mereka diamati menggunakan variabel frekuansi dan durasi waktu yang mereka habiskan dalam menonton YouTube. Data dianalisis berdasarkan gender, dan karakter perguruan tinggi tempat mereka kuliah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas mahasiswa menyukai topik hiburan pada saat menonton YouTube. Dari 439 orang responden, sebagian besar dari mereka merupakan pengguna pasif (92,5%), dengan mayoritas frekuensi mereka menonton YouTube berada pada kategori “beberapa kali dalam sehari,” dan durasi setiap kali menonton antara 10 – 30 menit. Terkait dengan hambatan dalam mengakses YouTube, kuota dan koneksi internet masih menjadi kendala utama. Selain itu, juga ditemukan bahwa frekuensi menonton mahasiswa yang berasal dari perguruan tinggi keagamaan islam negeri lebih rendah dibandingkan dengan yang lain. Sedangkan mahasiswa sekolah vokasi lebih cenderung menonton video dengan durasi pendek.
Rincian Artikel

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Nama dan alamat email yang dimasukkan di situs jurnal hanya akan digunakan untuk tujuan yang sudah disebutkan, tidak akan disalahgunakan untuk tujuan lain atau untuk pihak lain.